Postingan Terbaru :

1. Yatterman dahulu danYatterman (Yoru no Yatterman) sekarang

2. Game dengan RPG Maker VX Ace.

3. Kotatsu/Meja penghangat asal Jepang.

4. Teru Teru Bozu adalah....

Posted by : Duniaku Duniamu Dunia Kita Semua Friday, July 12, 2013

Mungkin bebrapa dari kita belum begitu akrab dengan yang namanya Tokusatsu, atau mungkin juga buat teman teman yang sudah tau apa itu Tokusatsu langsung menghubungkannya dengan Kamen Rider, Ultramen dan juga Sentai/Power Ranger......
Kali ini SeNo akan membahas apa yang dimaksud dengan Tokusatsu......

Tokusatsu atau tokushu satsuei adalah istilah dalam bahasa Jepang yang digunakan untuk special effects. Dalam sebuah film atau pertunjukan, ada orang yang bertanggung jawab untuk urusan efek khusus orang tersebut biasanya disebut dengan julukan tokushu gijutsu atau tokusatsu kantoku , yang artinya adalah special techniques  (istilah yang dulu digunakan untuk menyebut "special effects").

Dulu tokusatsu sangan populer dikalangan anak anak, akan tetapi kepopuleren dari tokusatsu tersebut mulai meredup diakibatkan banyak yang berfikir kalu tokusatsu tersebut hanya ditunjukkan untuk penonton yang masih anak anak dan juga pada saat itu tokusatsu meredup kepopulerannya diakibatkan karena anime dan manga lebih populer pada masa itu...

Tokusatsu merupakan salah satu bentuk hiburan yang sangat populer Jepang, hal ini disebabkan karena tokusatsu memilili banyak genre. Sebagai contoh adalah Kaiju monster (Godzilla atau Gamera), Kamen Rider (Ichigo, Nigo, Den-O, Fourze), Sentai (Kyouryuu Sentai Zyuranger) dan banyak lagi yang lainnya.

Teknik efek khusus Jepang tidak selalu hanya menggunakan aktor berkostum, masih banyak teknik teknik efek yang digunakan di Jepang, sebagai contonya adalah efek ledakan yang muncul setiap kali badan dari karakter tokusatsu dipukul, lalu ada juga teknik stop-motion yang digunakan untuk menggerakkan ekor Godzilla.

Untuk bisa bersaing dengan karya karya buatan dari Hollywood,tokusatsu menggunakan CGI. CGI atau Computer-Generated Imagery ("pencitraan yang dihasilkan komputer") adalah penggunaan dari grafik komputer 3D dalam sebuah spesial efek. CGI biasa digunakan sebuah film, acara televisi dan iklan, hal ini digunakan agar hasil yang sudah dibuat terlihat lebih menarik. Permainan video biasanya menggunakan grafik komputer waktu-nyata, akan tetapi hal ini juga disebut dengan "adegan tengah" (cutscene) yang telah dirender dan film-film pembuka yang mirip dengan penggunaan CGI, hal ini biasa disebut dengan  Full Motion Video (FMV). Contoh dari penggunaan CGI adalah pada saat Ultraman terbang,  pada saat adegan henshin / berubah Kamen Rider dan masih banyak lagi contoh contoh lainnya.

Berhubung SeNo lagi ngebahas soal Tokusatsu jadi sekalian SeNo mau ngebahas sedikit tentang salah satu serial populer dari Tokusatsu, Serial tersebut adalah............................................ Kamen Rider  (*^▽^*)

Kamen Rider / Pengendara Bertopeng / Ksatria Baja adalah cerita super hero yang diproduksi oleh TOEI, TOEI merupakan salah satu prusahaan yang memproduksi acara super hero super hero di Jepang. Diceritakan bahwa Kamen Rider adalah seseorang yang memiliki kekuatan khusus yang dapat merubah dirinya menjadi super hero yang memiliki kekuatan luar biasa, atal yang digunakan kamen rider untuk berubah adalah sebuah Belt/Henshin Belt/Driver yang memiliki kekuatan khusus . Kamen rider biasanya menggunakan motor sebagai kendaraan yang digunakannya. Kamen rider pertama kali muncul di TV Jepang adalah pada tahun 1971 sampai dengan tahun 1973, kamen rider tersebut yaitu Kamen Rider Ichigo & Nigo.

Tahun 2001 adalah tahun dimulainya generasi baru kamen rider atau yang biasa disebut dengan New Generation Of Kamen Rider, kamen rider yang pertama kali muncul pada saat itu adalah kamen rider Kuuga. Indonesia juga memiliki serial Tokusatsu yang keren, serial tokusatsu tersebut adalah  Bima Satria Garuda. 

Bima Satria Garuda ini bermula dari Dunia Paralel yang dikuasai Kerajaan VUDO dan berada di ambang kehancuran. Dunia Paralel ini adalah sebuah dunia yang hidup di dalam kegelapan abadi, di mana alamnya sudah tidak memiliki elemen sumber kehidupan karena ambisi kekuasaan dari Kerajaan VUDO. Rasputin(penjahat dari serial tokusatsu ini) adalah penguasa Kerajaan VUDO yang jahat dan kejam. Dia ingin mencari dunia lain untuk merebut segala sumber daya alamnya demi menghidupkan Dunia Paralel dan memperluas kekuasaan VUDO. Seorang ilmuwan di Bumi berhasil membuat sebuah portal yang bisa menyambungkan Bumi dan galaksi lainnya, sehingga akhirnya VUDO menemukan dunia lain yang bisa dikuasai. 

Bima Satria Garuda adalah hasil kerja sama MNC Media dengan Ishimori Productions. Ishimori Productions adalah perusahaan yang membuat serial Kamen Rider di Jepang. Bima Satria Garuda Ini diibintangi oleh Christian Loho sebagai Ray Bramasakti / Bima (Bima Satria Garuda), Rayhan Febrian sebagai Randy Iskandar (kakak kandung Rena), Stella Cornelia (JKT48) sebagai Rena Iskandar (adik kandung Randy) dan Adhitya Alkatiri sebagai Mikhail (pemuda misterius dari Dunia Paralel), Mikhail lah yang memberikan Power Stone Merah kepada Ray yang dapat merubah Ray menjadi Bima. Bima Satria Garuda ditayangkan di RCTI mulai tanggal 30 Juni 2013, setiap hari Minggu pukul 08.30 WIB dan akan tayangan ulang pada hari Sabtu pukul 15.00 WIB.

Berikut adalah beberapa foto Tokusatsu yang ada.......


Ultraman
  



Super Sentai





Kamen Rider

 
 


Semoga bermanfaat ....... :D
 


{ 3 comments... read them below or Comment }

  1. maskasi banyak gan, butuh ini baut skripsi ane hehehe
    ada lagi sumber yang lebih lengkap ga gan? terutama buat genre kamen rider? :)

    ReplyDelete
  2. Tapi sadar ngak gan, kalau ada hal Rahasia dalam TOKUSATSU ???
    http://nilonova.blogspot.co.id/2017/01/tokusatsu-kepo-ya.html

    ReplyDelete

- Copyright © 2013 Duniaku Duniamu Dunia Kita Semua - Shiroi - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -